Dua Hari Jelang Pencoblosan, Polsek Cangkuang Intensifkan Patroli Dialogis OMB 2024 Malam

    Dua Hari Jelang Pencoblosan, Polsek Cangkuang Intensifkan Patroli Dialogis OMB 2024 Malam
    Dok. Giat Samapta Polsek Cangkuang (11/2/24)

    CANGKUANG - Mendekati hari pencoblosan Pemilu 2024 yang tinggal 2 hari lagi, Polsek Cangkuang Polresta Bandung terus meningkatkan Patroli Dialogis malam dalam rangka Ops Mantap Brata 2024.

    Melalui Kanit Patroli Samapta Bripka Cecep Nurdin AS., bersama Piket fungsi lainnya, Minggu (11/2) malam, berkeliling melaksanakan patroli ke 7 Desa diwilayah hukum Polsek Cangkuang.

    "Kegiatan tersebut dilaksanakan sebagai bentuk upaya cooling system Kondusifitas kamtibmas menjelang hari pencoblosan, " ujar Cecep, saat dikonfirmasi, Senin (12/2/2024).

    Selain ini itu, kami pastikan juga logistik Pemilu yang ada dimasing-masing PPS, dalam keadaan aman, tambahnya.

    Kapolsek Cangkuang Iptu H. Yusup Juhara, S.H., yang memonitor langsung kegiatan tersebut menjelaskan bahwa sekarang ini jajaran terus meningkatkan kegiatan pemeliharaan kamtibmas.

    "Piket fungsi dipimpin Kanit Patroli terus berkeliling untuk memastikan situasi kamtibmas tetap aman dan kondusif serta Logistik Pemilu dalam keadaan aman dan utuh, " tegas Yusup.

    Sementara ditempat terpisah Kapolresta Bandung Kombes Pol Dr. Kusworo Wibowo, S.H., S.I.K., M.H., mengatakan bahwa, seluruh Polsek jajaran Polresta Bandung telah diperintahkan untuk meningkatkan pemeliharaan kamtibmas.

    "Seluruh jajaran, harus memastikan situasi kamtibmas tetap dalam keadaan kondusif serta Logistik suara yang ada di PPS tetap aman dan utuh, " tutup Kusworo.

    polisi polsek cangkuang samapta sabhara patoli dialogis kecamatan cangkuang
    DFR Cangkuang

    DFR Cangkuang

    Artikel Sebelumnya

    Pastikan Pemilu 2024 Berjalan Aman, TNI-POLRI...

    Artikel Berikutnya

    Jamin Pengendara Lancar, Polsek Cangkuang...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVny Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    TV Parlemen Live Streaming
    Polri TV: Transparan - Informatif - Terpercaya
    Kapal Perang TNI AL Laksanakan Farewell Pass Dengan Kapal Perang Australia

    Ikuti Kami